Monas Jadi Saksi Aksi Bela Palestina
Monas Jadi Saksi Aksi Bela Palestina |
Para public figure dan tokoh publik yang bergerak di industri hiburan turut berkumpul untuk menyampaikan pandangan dan orasi semangat mereka dalam Aksi Bela Palestina.
Mereka secara bergilir mengambil mikrofon untuk menyampaikan pandangan dalam menyuarakan dukungan mereka.
Aksi ini menegaskan sikap pemerintah Indonesia yang kuat menentang tindakan penjajahan Israel atas Palestina.
Sejarah mencatat bahwa Palestina adalah salah satu negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia pada saat Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Sikap ini, baik dari perspektif historis maupun konstitusional, terus ditegaskan sebagai posisi resmi negara Indonesia terhadap isu Palestina.
Aksi Bela Palestina ini menunjukkan antusiasme masyarakat yang tinggi, dengan perkiraan bahwa jutaan warga, bahkan ada yang memprediksi hingga 2 juta masyarakat, berkumpul di kawasan Monas untuk mengekspresikan dukungan mereka terhadap Palestina.
Para pengunjung datang dari berbagai wilayah, termasuk Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
Kepolisian telah mengarahkan lalu lintas dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait rekayasa lalu lintas, mengingat Jalan Merdeka baik Utara, Selatan, Barat, maupun Timur di sekitar Monas masih dipenuhi oleh kendaraan warga.
Aksi Bela Palestina di Monas menjadi bukti kesatuan dan solidaritas masyarakat Indonesia dalam mendukung hak-hak Palestina dan mengecam tindakan penjajahan yang dilakukan oleh Israel.
Aksi ini juga mengingatkan bahwa perjuangan untuk kemerdekaan dan hak asasi manusia tetap menjadi isu penting yang harus dijaga bersama.(*)